MERDEKAANEWS Debough Recycled Wood Furniture Meriahkan GBN 2023
Jakarta - Debough Recycled Wood Furniture turut hadir dan memeriahkan Gelar Batik Nusantara bertempat di Senayan Park dan berlangsung 2-6 Agustus 2023.
Debough Recycled Wood Furniture merupakan Furniture yang terbuat dari kayu jati puluhan tahun bahkan bongkaran kayu jati dari rumah tua yang sudah ratusan tahun dibongkar lalu kayu jatinya dibuat ukiran sehingga mempunyai nilai yang sangat mahal.
Awak media berkesempatan mewawancarai pemilik dari Debough Recycled Wood Furniture, Krisna Purnomo, dan mengatakan bahwa produk kayu bisa jadi meja, wall paper, lantai apa saja.
“Semuanya dikerjakan dengan tangan (Hand Made). Karena dari bahan forever life (tidak mudah rusak) kayu tersebut antara lain kayu ulin pada jaman Belanda yang berusia 350 tahun, kayu jati yang sudah tererosi, rumah tua dan kayu semi fosil (sudah lama terendam di sungai dengan kedalaman 15 meter), Kemudian di desain buat pintu, lemari , wall paper (hiasan dinding) dan lainnya.
Motif batik dapat dibuat dari kayu jati tua/lama, sambungnya, desainer USA juga telah menggunakan motif batik sutejo. Kisaran harga Rp 15 juta sampai Rp 350 juta (tergantung motif /bahan).
Bagi yang mau melihat hasil karya anak bangsa berupa batik, ukiran kayu jati, yuk datang ke GBN 2023 di Se
nayan Park.